Rabu, 29 Juli 2015

Keunggulan dan Perkembangan Akuntansi

Jadi akuntansi adalah pengukuran, penjabaran, atau pemberian kepastian mengenai informasi yang akan membantu manajer, investor, otoritas pajak dan pembuat keputusan lain untuk membuat alokasi sumber daya keputusan di dalam perusahaan, organisasi, dan lembaga pemerintah. Banyak yang salah kaprah bahwa akuntansi sama manajemen itu sama tapi sebenanrnya berbeda. Akuntansi itu lebih mmpelajari tentang bagaimana mengklasifikasikan tiap transaksi keuangan dan melaporkannya dalam bentuk laporan keuangan sedangkan manajemen lebih mempelajari bagaimana mengatur sebuah perusahaan atau instansi pemerintahan agar lebih berkembang kedepannya. Keunggulan dari akuntansi itu sendiri menurut saya sekarang lumayan banyak dibutuhkan di perusahaan swasta maupun instansi pemerintahan dan juga dibutuhkan dalam dunia bisnis tidak ada sebutan business languange untuk akuntansi itu sendiri. Ini menandakan bahwa selama masih ada bisnis tenaga akuntansi masih dibutuhkan dan juga sangat bermanfaat bagi pemakai laporan keuangan dalam pengambilan keputusan ekonomi.
Menurut pemahaman orang awam seperti saya perkembangan akuntan atau akuntansi di indonesia sedikit menurun karena contohnya ketika dulu saya bilang kepada keluarga saya bahwa saya ingin menjadi seorang akuntan lalu ada keluarga saya bilang ngapain jadi akuntan, akuntan itu sekarang banyak. Nah dari sini lah saya melihat apabila seorang akuntan itu banyak tapi contohnya kenapa perekonomian tahun kemarin turun biarpun tidak mengalami penurunan yang signifikan. Jadi harapan saya semoga Indonesia menghasilkan lulusan akuntansi yang lebih baik baik lagi agar bisa membawa Indonesia menjadi negara yang lebih maju lagi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar